CAMAT KARYANTO BUKA KEGIATAN BIMTEK KEARSIPAN KEPADA KARYAWAN DAN PARA LURAH SE-KECAMATAN KEBUMEN
CAMAT KARYANTO BUKA KEGIATAN BIMTEK KEARSIPAN KEPADA KARYAWAN DAN PARA LURAH SE-KECAMATAN KEBUMEN
Kebumen-Seluruh karyawan Kecamatan Kebumen dan para Lurah dilingkungan Kecamatan Kebumen menghadiri kegiatan bimbingan teknis terkait Kearsipan yang disampaikan Kasubag Umpeg Nurjanah,SE bertempat di Pendopo Kecamatan Kebumen pada hari Selasa, 14 Mei 2024.
Sambutan oleh Camat Karyanto disampaikan bahwa Pengelolaan Pengarsipan dan penggunaan surat menyurat secara online melalui SRIKANDI. Arsip mempunyai fungsi dan peranan penting dalam proses penyajian informasi bagi pimpinan organisasi untuk membuat keputusan dan merumuskan sebuah kebijakan. Oleh sebab itu, untuk dapat menyajikan informasi lebih lengkap, cepat dan benar, haruslah ada sistem dan prosedur kerja yang baik dalam bidang manajemen pengarsipan.
Arsip memiliki banyak fungsi. Beberapa tujuan fungsi antara lain adalah untuk menyimpan informasi penting dalam sebuah format tertentu. Arsip mempunyai peranan sebagai pusat dan sumber informasi serta alat pengawasan yang sangat diperlukan oleh sebuah organisasi dalam rangka melaksanakan berbagai kegiatan perencanaan, penganalisisan data, pengembangan, perumusan kebijaksanaan, pengambilan keputusan, pembuatan laporan pertanggung jawaban, penilaian dan pengendalian setepat-tepatnya.
Arsip memiliki beberapa peranan diantaranya Sebagai sumber informasi dan sumber dokumentasi, Bahan atau alat pembuktian (bukti otentik), Bahan dasar perencanaan dan pengambilan keputusan, Sebagai alat ukur aktivitas suatu organisasi mengingat setiap kegiatan pada umumnya menghasilkan arsip, Bahan informasi kegiatan ilmiah lainnya. Sedangkan tujuan dari penataan atau pengelolaan arsip antara lain sebagai berikut : Agar arsip terpelihara dengan baik, teratur, dan aman, bisa dengan mudah ditemukan kembali arsip yang dibutuhkan tersebut dengan cepat dan tepat, terhidari dari pemborosan tenaga dan waktu dalam kegiatan pencarian arsip yang dibutuhkan, menghemat tempat penyimpanan, menjaga kerahasiaan,kelestarian arsip dan Untuk menyelamatkan arsip-arsip penting.