CAMAT KEBUMEN GELAR HALAL BI HALAL KECAMATAN KEBUMEN 1446 H / 2025 M DENGAN APEL PAGI BERSAMA DI ALUN-ALUN PANCASILA KEBUMEN DILANJUTKAN MAKAN BERSAMA DI DI PENDOPO KECAMATAN KEBUMEN
CAMAT KEBUMEN GELAR HALAL BI HALAL KECAMATAN KEBUMEN 1446 H / 2025 M DENGAN APEL PAGI BERSAMA DI ALUN-ALUN PANCASILA KEBUMEN DILANJUTKAN MAKAN BERSAMA DI DI PENDOPO KECAMATAN KEBUMEN
Kebumen-Pada hari rabu tanggal 9 April 2025 Camat Kebumen gelar apel pagi bersama Forkompimcam,Upt Dinas,Lurah / Kepala Desa,PKH serta Pendamping Desa/Lokal Desa lingkungan Kecamatan Kebumen bertempat di Alun-alun Pancasila Kebumen.
Kegiatan diawali pembinaan kepada peserta apel pagi dan diakhiri dengan salam-salaman bersama, kemudian dilanjutkan makan pagi di Pendopo Kecamatan Kebumen.
Sambutan Camat Karyanto,SH.MM menyampaikan bahwa Halal bi halal merupakan ajang silaturahmi untuk saling memaafkan di momen spesial Idul Fitri, saling bermaafan atas kesalahan dan kekhilafan sesudah lebaran melalui silaturahmi, sehingga dapat mengubah hubungan sesama manusia dari benci menjadi senang, dari sombong menjadi rendah hati dan dari berdosa menjadi bebas dari dosa.