PILKADES SERENTAK DI KECAMATAN KEBUMEN TAHUN 2023 DIIKUTI SEBANYAK 20 CALON DI TUJUH DESA
PILKADES SERENTAK DI KECAMATAN KEBUMEN TAHUN 2023 DIIKUTI SEBANYAK 20 CALON DI TUJUH DESA
Humas Kebumen – Pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kecamatan Kebumen tahun 2023 tertib, lancar dan kondusif yang dilaksanakan pada hari Selasa, 12 September 2023.
Terdapat 7 Desa di Kecamatan Kebumen yaitu Desa Adikarso, Jatisari,Sumberadi,Tanahsari,Kembaran,Kalijirek dan Jemur, adapun jumlah DPT tertinggi 4.964 dan terrendah Desa Kembaran 1.504 dan jumlah calon Kepala Desa sebanyak 20 orang, yang dimulai pukul 07.00 Wib sampai dengan selesai penghitungan suara.
Hadir tim monitoring oleh Provinsi Jateng, Tim Kabupaten Kebumen yang dipimpin oleh Wakil Bupati Kebumen beserta Forkopimda Kebumen dan para aparat pengamanan sehingga acara Pemungutan dan Penghitungan Pilkades serentak tahun 2023 ini berjalan lancar, aman dan kondusif.
Camat Puji Lestari,S.Sos.,MPA memberikan pengarahan kepada panitia Pilkades dan para Linmas saat gladi bersih untuk menjalankan tugas dengan tanggungjawab dan sesuai tata tertib.